Kamis, 25 Agustus 2016

Learn English Easy, Fast & Fun a la Desa Bahasa Borobudur



Hai GRes,

Adakah yang gemar dengan pelajaran Bahasa Inggris? Atau kepengin bisa dan lancar Bahasa Inggris namun selalu takut salah?

Pada Sabtu 20 Agustus 2016 yang lalu komunitas blogger Semarang - Gandjel Rel menghadiri acara Workshop Learn English Easy, Fast & Fun a la Desa Bahasa Borobudur di Gramedia Pandanaran. Founder Desa Bahasa Borobudur Mr. Hani Sutrisno memperkenalkan bagaimana belajar Bahasa Inggris dengan mudah, cepat dan menyenangkan. 


Kayak gimana sih menyenangkannya? Mr. Hani mengajak para pengunjung yang hadir menikmati pembelajaran Bahasa Inggris dengan gerakan tangan juga nyanyian. Dimulai dengan menyanyikan “I saya, you anda, we kita, they mereka, he dia laki-laki, she dia perempuan” dengan menggunakan gerakan tangan.

Antusiasme pengunjung untuk mempraktekkan metode belajar Bahasa Inggris a la Desa Bahasa Borobudur


Selain itu ada juga Asindo (Asing tapi Indonesia) merupakan cara pengucapan kata-kata Bahasa Indonesia dengan dialek bule, seperti Cinta Laura gitu deeh. Katanya dengan kita menggunakan Asindo, maka lidah kita akan terbiasa cas cis cus dengan Bahasa Inggris. Contohnya bagaimana? 

“Tukijo and Tukiyem tuku tahu and tempe” 

Begitulah kalimat yang diajarkan Mr. Hani untuk menjelaskan metode Asindo. Lucu ya? Ayo coba teman-teman praktekkan sambil duduk di depan kaca. Kira-kira bagaimana perasaan teman-teman? :) Yang ada ya bakalan ketawa-ketiwi. Dengan perasaan riang gembira inilah Mr. Hani mengharapkan semua yang sedang belajar menguasai Bahasa Inggris bisa mempraktekkan secara langsung tanpa takut salah.

Selain memperkenalkan Asindo, Mr. Hani juga mengajarkan cara cepat hafal 16 tenses dengan jari tenses. Menurut Mr.Hani, Tenses dipengaruhi oleh dua hal, yaitu waktu dan kejadian. Sedangkan waktu dan kejadian masing-masing memiliki 4 hal. 

Ada 4 waktu dengan rincian sebagai berikut :
  1. Present = saat ini, jari menunjuk kebawah 
  2. Past = lampau, jari menunjuk kebelakang 
  3. Future = akan datang, jari menunjuk ke depan 
  4. Past Future = lampau akan datang, jari menunjuk ke belakang lalu ke depan. 

Begitu juga dengan kejadian, ada 4 kejadian yang dapat dirinci sebagai berikut :
  1. Simple, tangan kanan membentuk OK dimana ibu jari dan telunjuk bertemu 
  2. Continuous, meliuk-liukkan tangan seperti ombak 
  3. Perfect, mengangkat dua ibu jari 
  4. Perfect Continuous, tangan kiri angkat ibu jari dan tangan kanan meliuk-liuk 

Belajar dengan metode ini harus singkron antara ucapan dan jari, juga harus diulang terus-menerus sebelum lanjut ke tahap berikutnya agar tetap terekam dengan sistematis di memori.

hadiah lukisan di atas batu andesit karya seniman Desa Bahasa Borobudur


Acara yang sangat menarik ini membuat para peserta antusias mengikuti acara dari awal hingga akhir dengan aktif. Beberapa GRes mendapatkan hadiah berkat antusiasmenya dari Mr. Hani seperti Mba Vita, Mba Diah, saya #eeeeh, Bahkan Mba Uniek mendapat hadiah eksklusif berupa lukisan candi Borobudur dari batu andesit.

Rasa penasaran dengan Desa Bahasa Borobudur semakin menjadi nih, semoga bulan September nanti bisa ikutan acara Gandjel Rel & IIDN Semarang berkunjung ke Desa Bahasa Borobudur yang terletak di Parakan RT 02 RW 022 Ngargogondo Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.



Yuk learn English easy, fast and fun a la Desa Bahasa Borobudur ;)



*Artikel ditulis oleh Mara Solehah

14 komentar:

  1. Membayangkan manteman GRes ngucapin "Tukijo and Tukiyem tuku tahu and tempe" ala Cinta Laura aja wis kepingin ketawa :)
    Andai ada videonya pas momen itu

    BalasHapus
  2. Whaaa, menyenangkan banget ya. Nyesel deh, gaksa ikut acaranyaa... smoga kpn2 ada lagi and pas bisa timingnya... ^^

    BalasHapus
  3. Jd pengen Belajar di desa Bahasa :D

    BalasHapus
  4. Wah sayang kemarin ga jadi datang, jadi penasaran juga pengen ikut belajar ke desa bahasa

    BalasHapus
  5. baru tau ada desa bahasa selain di pare mba :)
    pengen dah cas cis cus lancar b.inggris..

    BalasHapus
  6. Ngebayanginnya asik banget ya belajar bahasa Inggrisnya.

    BalasHapus
  7. Seru banget dan memudahkan belajar bahasa Inggris cara mr. Hani ini ya

    BalasHapus
  8. Sepanjang workshop ngakak terus, belajar jadi kayak bermain. Cocok buat anak-anak yang susah memahami Bhasa Inggris

    BalasHapus
  9. Terima kasih sudah direview acara kemarin mbak. Sampai ketemu tanggal 24 September 2016 di Desa Bahasa Borobudur ya bareng Redaksi Gradien & Tera. Sukses selalu

    BalasHapus
  10. Terima kasih sudah direview acara kemarin mbak. Sampai ketemu tanggal 24 September 2016 di Desa Bahasa Borobudur ya bareng Redaksi Gradien & Tera. Sukses selalu

    BalasHapus
  11. Seru banget acaranya, plus belajar tanpa sengaja. Penasaran soal desa bahasa nih. Makasih infonya, Gandjel Rel!

    BalasHapus
  12. Asyik semoga kunjungan ke Desa Bahasa September ini terlaksana ya, GRes!

    BalasHapus